Bidang Pembinaan SMA Disdikbud Provinsi Lampung

Jl. Drs. Warsito No.72 Teluk Betung, Bandar Lampung 0721-485528,485128,480631

Where Tomorrow's Leaders Come Together

Gubernur Arinal Djunaidi Lepas 57 Kepala Sekolah Mengabdi di setiap Kabupaten

Kamis, 02 Maret 2023 ~ Oleh hendry ~ Dilihat 309 Kali

Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi melepas puluhan kepala sekolah dalam Program Kepala Sekolah Mengabdi yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pada acara pelepasan kepala sekolah di Mahan Agung, Selasa (14/2/2023), menyambut baik program Kepala Sekolah Mengabdi. Dengan adanya program ini diharapkan akan terjadi pemerataan pendidikan di Provinsi Lampung.

 “Program Kepala Sekolah mengabdi merupakan suatu terobosan yang sangat baik, silahkan bapak, ibu semua mengimplementasikan pengalaman dalam hal Manajemen Pendidikan Berbasis Sekolah. Lakukan diskusi bersama dengan Kepala Sekolah dan guru-guru setempat. Bagaimana melakukan perencanaan program sekolah yang baik dimulai dari evaluasi diri sekolah tersebut,” kata Gubernur.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung Drs. H. Sulpakar, MM, menjelaskan Program Kepala Sekolah Mengabdi Angkatan 1 akan dilaksanakan selama 8 hari dari tanggal 18-25 Februari 2023.

Tujuan dari program tersebut untuk meningkatkan pemerataan mutu pendidikan, penguatan kapasitas kepala sekolah, memberikan pengalaman yang baik dalam pengelolaan satuan pendidikan. Dan yang paling penting bagaimana mengurangi kesenjangan kualitas pendidikan di Provinsi Lampung.

Program kepala sekolah mengabdi akan ditempatkan di 4 Kabupaten terdiri dari Kabupaten Pesisir Barat, Kabupaten Lampung Barat, Kabupaten Way Kanan dan Kabupaten Mesuji.

Dengan rincian 9 orang bertugas di kabupaten Pesisir Barat, 15 orang di Kabupaten Lampung Barat, 24 orang di Kabupaten Way Kanan dan 9 orang di Kabupaten Mesuji.



Sulpakar melanjutkan, peserta yang akan mengikuti program kepala sekolah mengabdi angkatan 1 ini berjumlah 57 orang terdiri dari: Kepala SMA Negeri Bandarlampung berjumlah 12 orang, Kepala SMA Negeri Lampung Selatan berjumlah 6 orang, Kepala SMA Negeri Lampung Tengah berjumlah 7 orang, Kepala SMA Negeri Lampung Timur berjumlah 5 orang.

Lalu Kepala SMA Negeri Lampung Utara berjumlah 5 orang, Kepala SMA Negeri Metro berjumlah 5 orang, Kepala SMA Negeri Pesawaran berjumlah 3 orang, Kepala SMA Negeri Pringsewu berjumlah 6 orang, Kepala SMA Negeri Tanggamus berjumlah 5 orang, Kepala SMA Negeri Tulangbawang berjumlah 1 orang dan kepala SMA Negeri Tulangbawang Barat berjumlah 2 orang.

Sumber berita :
https://warta9.com/pemerataan-pendidikan-di-lampung-gubernur-arinal-djunaidi-lepas-57-kepala-sekolah-mengabdi/

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT